SURABAYA, MCE – Kontingen Floorball Kabupaten Bojonegoro sukses menorehkan tinta emas dalam ajang bergengsi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Floorball SLC Cup 2026 "Road to Japan". Bertempat di Nisrina Sport Center, Surabaya (9-11 Januari 2026), tim asuhan Indonesian Floorball Association (IFA) Bojonegoro ini berhasil pulang dengan tangan penuh prestasi.
Bojonegoro menurunkan kekuatan penuh dengan mengirimkan 7 tim (3 putra dan 4 putri) yang berlaga di tiga kategori: SMP/MTs, SMA/MA, dan Umum. Hasilnya pun luar biasa; dari target awal 4 medali, para atlet justru berhasil menyabet 4 medali perak dan 1 medali perunggu.
Ketua IFA Bojonegoro, Uais Al Qorni, menyampaikan rasa bangganya atas perjuangan para atlet di lapangan.
"Alhamdulillah, kita melampaui target. Dari 7 tim yang berangkat, 5 di antaranya berhasil naik podium. Ini adalah bukti bahwa bibit atlet kita punya potensi besar untuk bersaing di level nasional, bahkan internasional," ujarnya.
Rincian perolehan medali Bojonegoro diraih oleh:
- Kategori SMP/MTs: 2 Medali Perak (Putra & Putri) diraih oleh MTsN 1 Bojonegoro.
- Kategori SMA/MA: 2 Medali Perak (Putra & Putri) diraih oleh Dragon Floorball Bojonegoro.
- Kategori Open/Umum: 1 Medali Perunggu (Putra) diraih oleh Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri (UNUGIRI).
Uais juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada KONI Kabupaten Bojonegoro atas dukungan penuh yang diberikan. Ia berharap pencapaian ini menjadi pemantik semangat agar olahraga floorball semakin dikenal dan terus menyumbangkan prestasi bagi Bojonegoro di masa depan. (bp).
